Tips Memakai Bros Yang Tepat

23 April 2016 - Kategori Blog

cara-memakai-hijab-pesta-simple

Kewajiban sebagai seorang wanita muslim pastinya mengenakan hijab, dalam setiap aktifitas sehari-hari atau dalam keadaan apapun wanita muslim dituntut untuk lebih menarik dalam setiap penampilan. Selain hijab dan beberapa busana yang  membuat gaya semakin cantik, ada juga beberapa pendukung lain yang dapat memberikan kesan tambahan, salah satunya yaitu aksesoris.  Mungkin ada juga salah satu penggemar yang mengenakan hijab berlapis, aksesoris cocok untuk melengkapi penampilan Anda tersebut. Kegunaan hijab berlapis yaitu selain bisa mematikan 2 sisi hijab, bisa untuk menguatkan lapisan, dan tidak membuat hijab mudah tergeser. Akan lebih menarik lagi apabila ditambahkan dengan bros.

Berikut ini tips memakai bros yang tepat:

  1. Agar tampilan hijab lebih terlihat menonjol, pakailah peniti dan bros, serta pilih warna hijab yang sedikit terlihat kontras dari warna hijab yang dipilih.

 

  1. Pilih jenis peniti yang sesuai dengan karakter penampilan. Apabila lebih suka dengan bros ukuran besar, pastikan cara penempatannya benar dan jangan ditaruh di samping telinga yang membuat tampilan hijab menghilang. Taruh bros tersebut dibagian depan pas diatas hati.

 

  1. Pastikan memilih aksesoris yang berkualitas. Agar tidak mudah lepas, pilih juga peniti yang kuat agar bisa tahan lama dan awet saat dipakai disetiap kesempatan.

 

  1. Hindari untuk memillih peniti bros yang terlalu kecil. Pilihlah ukuran peniti yang sedang, agar lebih mudah saat dikenakan.

 

  1. Untuk para ibu, sebaiknya memilih bros yang ukuran penitinya juga kuat. Karena bros bisa menjadi pusat perhatian anak. Anak bisa menarik dan merusak kapan saja, maka dari itu, agar tidak merusak dandanan hijab, sebaiknya pilih model hijab yang simpel dan mengurangi pandangan atau perhatian anak.

 

  1. Usahakan untuk memilih kain hijab yang bahannya lembut, karena bertujuan agar peniti mudah ditusuk dengan mudah.

 

  1. Jangan memilih aksesoris yang terlalu mencolok, lebih baik disesuaikan dengan acara yang akan dihadiri.

, , ,