Hampir setiap wanita sangat ingin memiliki kecantikan. Bahkan tidak jarang banyak diantara para wanita yang rela mengorbankan kocek yang besar untuk memenuhi keinginannya memperoleh paras yang cantik. Uang jutaan rupiahpun juga akhirnya terbang untuk hal ini bahkan tidak jarang banyak orang yang rela menggeser kebutuhan utama yang lebih penting untuk memperoleh kecantikan yang diinginkan. Padahal sebenarnya kecantikan yang sedemikian rupa bukanlah yang sangat dibutuhkan karena pada hakikatnya telah tercipta dengan kecantikan yang berbeda – beda dan kecantikan alami masih dapat ditunjang dengan menggunakan make up yang sesuai. Saat ini tipe make up yang sangat disarankan untuk dikenakan wanita karena dapat membuat wanita terlihat cantik secara alami adalah make up nude. Make up nude ini juga sangat cocok bagi yang suka mengenakan fashion yang casual.
Berikut ini ada beberapa tips make up nude untuk fashion casual:
Kunci pertama agar sukses mendapatkan kecantikan dengan natural melalui make up nude adalah merawat wajah sehari – hari dengan rutinitas kecantikan yang baik. Lakukanlah pembersihan wajah secara teratur untuk memperoleh wajah yang cantik dan sel kulit mati terangkat.
Warna blush on yang akan dikenakan sesuaikan dengan warna kulit supaya terlihat nude. Kenakan bronzer untuk membuat kesan nude pada pipi dan membentuk tulang pipi lebih terlihat.
Pada make up nude, jangan lupa untuk menggunakan maskara karena tanpa maskara make up mata menjadi tenggelam. Kenakan beberapa lapisan pada bulu mata supaya terlihat lebih stand out dan tidak terkesan berlebihan.
Dalam memilih lipstik tentunya harus dipertimbangkan dari segi warnanya. Pilih nude lipstik yang warnanya sesuai dengan skin tone supaya terlihat semakin natural dan tidak berlebihan. Jangan lupa juga untuk perawatan bibir harian seperti mengenakan pelembab lakukan supaya bibir terkesan lebih memukau.