Dalam menentukan busana dan dandanan yang cocok dengan seiring usia yang terus bertambah, memang tidak gampang. Yang perlu diperhatikan yaitu pilihan motif, warna, hingga ukuran dengan lebih seksama. Bagi yang berusia 30-an, mempunyai tips khusus untuk tetap bisa tampil fashionable tanpa harus terlihat dipaksakan.
Berikut ini ada beberapa tips fashion wanita usia 30-an:
Rok mini adalah salah satu item yang sebaiknya tidak lagi dipertahankan di usia 30-an. Mungkin bisa memberikan pada saudara perempuan yang masih berusia belasan atau 20-an. Sebaiknya pilih maxi skirt ataupun midi skirt sebagai gantinya.
Sebaiknya hindarilah untuk memakai ikat pinggang yang berlebihan di usia 30-an. Apabila dipaksakan, bisa jadi Anda terlihat salah kostum dan tidak peduli apapun acaranya.
Biasanya payudara akan mengendur seiring dengan bertambahnya usia. Maka dari itu, harus mulai mengganti model bra yang biasa dipakai di usia 20-an. Sebaiknya pilih bra yang terbuat dari bahan lembut dan berkualitas. Bra berkawat juga bisa menjadi pilihan apabila Anda bisa merasa nyaman saat memakainya.
Warna jeans biru yang sudah pudar sebaiknya di hindari, karena bisa membuat warna kulit tampak pudar juga. Pilih celana yang warnanya cenderung gelap untuk memberikan kesan kontras dengan atasan yang dipakai. Cobalah untuk menggunakan celana jeans berpotongan lebar untuk dapat tampil lebih tinggi.
Baju ketat yang dapat menampilkan lekuk tubuh memang cantik dikenakan di usia 20-an. Tetapi, saat menginjak usia 30-an, gaun-gaun yang melambai mengikuti angin akan terlihat lebih sesuai dengan karakter Anda.