Berkelas dan Bersahaja dengan Baju Batik

06 April 2017 - Kategori Blog

Batik merupakan salah satu simbol Bangsa Indonesia yang patut untuk dibanggakan. Batik juga memiliki nilai seni yang tinggi dan memiliki nilai sejarah yang sangat kental. Sebagai generasi penerus, kita harus melestarikan dan membudayakan pemakaian baju batik.

Banyak mode baju batik pesta yang cantik dan luwes untuk Anda yang ingin tampil berkelas dan terlihat bersahaja.  Saat pesta banyak orang menjadikan batik sebagai pakaian yang wajib digunakan atau istilah dress code. Di acara pesta, orang yang menghadirinya otomatis akan berusaha untuk terlihat cantik dan mewah. Oleh karena itu, mode baju batik pesta semakin dicari oleh masyarakat. Hal ini membuat para desainer menunjukkan kreativitasnya merancang baju batik khusus untuk tampilan yang berkelas.

Baju yang digunakan harus sesuai dengan pesta yang akan Anda hadiri. Baju pesta pernikahan dengan pesta yang lainnya harus berbeda modelnya. Jika untuk baju pesta pernikahan model yang digunakan adalah mode baju batik yang glamour, sedangkan untuk ke pesta dengan acara yang formal model baju batik yang dirancang adalah model yang elegan dan sopan.

Ada beberapa model baju batik yang membuat Anda terkesan berkelas saat akan menghadiri pesta.

  1. Model baju batik pesta dengan paduan brokat berbetuk long dress. Brokat dapat diletakkan di bagian atas dress. Anda juga bisa memilih model dress dengan bentuk mengembang atau bentuk lurus. Bisa Anda tambah dengan aksesoris kalung atau bros agar terkesan elegan.

 

2. Model baju batik dengan aplikasih bordir. Bordir memang selalu membuat suatu bahan terlihat mewah, terutama bordir kerancang. Motif bordir yang beraneka ragam tentunya juga akan membuat baju batik Anda semakin terlihat indah.

Selain pemilihan model, tentunya pemilihan warna juga perlu Anda perhatikan. Sesuaikan dengan waktu dan jenis pesta yang akan dihadiri. Jika malam hari, pilihlah warna yang terang. Sedangkan siang hari gunakan warna yang lembut seperti warna coklat muda atau tosca. Itulah model baju batik pesta yang bisa digunakan untuk menghadiri pesta di sekitar Anda.