Mode Tren Kebaya 2016  Anne Avantie

01 April 2016 - Kategori Blog

Tren fashion selalu bergulir mengikuti waktu. Tak hanya rutin menampilkan inovasi baru namun juga berputar seperti roda dengan mengeluarkan kembali gaya yang sudah lalu. Salah satu tren fashion yang selalu berkembang setiap tahunnya adalah fashion kebaya. Kebaya merupakan busana tradisional yang dikenakan oleh wanita Indonesia yang terbuat dari bahan tipis yang dikenakan dengan sarungbatik, atau pakaian rajutan tradisional lainnya seperti songket dengan motif  warna-warni. Di tahun 2016 diprediksi akan didominasi dengan kebaya klasik.

Jika berbicara masalah kebaya Indonesia, kita tidak akan pernah luput dengan nama kondang desainer senior Anne Avantie. Dia adalah perancang busana perepmpuan Indonesia yang terkenal melalui berbagai koleksi kebaya hasil karyanya baik di skala Nasional maupun  internasional.

Menurut Anne Avantie, tren kebaya klasik akan populer di 2016. Kebaya berpotongan konvensional akan menjadi favorit para wanita Indonesia di 2016 mendatang. Dia juga mengungkapkan bahwa munculnya kutu baru yang kuno nanti akan hadir kembali dengan berbagai macam inovasi.

fs1834aa

Tren tersebut juga berusaha direfleksikan oleh desainer asal Semarang itu lewat pagelaran karya yang telah disuguhkannya di Jakarta Fashion Week (JFW) 2016. Anne menampilkan beberapa kebaya klasik bersiluet kartini dengan pakem tradisional. Dari yang klasik, kebaya itu bertransformasi menjadi kebaya kontemporer dan kekinian.

Anne juga menghadirkan koleksi kebaya dengan material transparan sesuai rancangannya. Selain siluet kebaya, wanita 61 tahun itu juga memprediksi warna kebaya yang akan berjaya di 2016. Menurutnya, pilihan warna orange, hijau, serta biru emerald akan menjadi tren kebaya tahun ini.

Meski demikian, Anne mengatakan tidak harus terpaku dengan tren saat membuat suatu karya. Tetap bekerja dengan hati dan jangan takut untuk mengeluarkan inovasi-inovasi baru sebagai seorang pelaku fashion. Ia tidak pernah khawatir jika hasil karyanya dijiplak atau ditiru oleh siapapun karna dia yakin bahwa setiap desainer memiliki fill sendiri untuk menghasilkan karyanya, jadi tidak akan mungkin bisa sama satu dengan yang lainnya.

JFW-2016-Day-4-17 035404600_1446004326-20151028-Jakarta-Fashion-Week-2016-Anne-Avantie5

, , , , ,